Panduan Internet dan Teknologi untuk Kehidupan Manusia

Siapa Yang Paling Bagus? Picasa vs Photobucket vs Flickr?

No comments
Siapa Yang Paling Bagus? Picasa vs Photobucket vs Flickr?
Jika anda seorang yang suka mengumpulkan gambar baik dari kamera handphone atau kamera digital bahkan DSLR, tentu untuk mempublis ke web, anda membutuhkan layanan photo sharing yang berkualitas dan mudah untuk disebar ke internet.

Saya sebagai administrator dari toko online yang memiliki banyak gambar berkualitas tinggi, tentu membutuhkan space dan layanan yang berkualitas. Saat ini banyak vendor yang menyediakan layanan photo sharing gratis, sebut saja google dengan picasa, yahoo dengan flickr, photobucket dan lain-lain. Pemain besarnya memang ketiga vendor diatas. Masing-masing bersaing untuk mendapatkan pengguna. Saya akan mencoba untuk membandingkan siapa yang paling terbaik.

baca juga : Image sharing terbaik tahun 2014

1. Google Picasa


Picasa adalah layanan yang keren dari google. Google mengintegrasikan photo yang di send oleh pengguna dengan picasa + blog + google plus dan email. Semua gambar yang dikirim ke google akan ditangani oleh picasa. Bahkan photo yang diambil dari smartphone android bisa langsung terupload ke google picasa. Hati-hati dengan kamera android. Jangan mengambil photo yang aneh-aneh.

Dukungan web lain untuk mengintegrasikan picasa masih kurang. Tidak semua web mendukung picasa. Maksud saya ketika mengupload gambar ke picasa, harusnya bisa disebar ke facebook, twitter, instagram dan pinterest. Kapasitas per akun : 1GB.

Saya pribadi kurang merekomendasikan layanan picasa, meskipun dari google. Sepertinya picasa memang anak tiri google.

2. Photobucket


Photonbucket adalah layanan yang memberikan ruang gratis sebesar 1GB + 8GB gratis jika anda menggunakan aplikasi photobucket di smartphone. layanannya bagus, uploadnya cepat. Sayangnya banyak iklan yang aneh-aneh dan boros bandwidth. Ingrasi ke web lain agak susah, sepertinya photobucket tidak didukung banyak web, sama seperti google picasa. Untuk proses import gambar dari facebook cukup bagus, tetapi export keluar photobucket bisa dikatakan tidak mungkin. Mereka juga tidak menyediakan opsi untuk mendownload semua file gambar yang sudah anda upload. Saya kurang menyarankan untuk menggunakan photobucket
Oh iya, photobucket menyediakan free backlink berkualitas, do follow lho.

Baca juga : cara mengimport photo dari instagram, flickr, photobucket ke facebook

3. Flickr


Sepertinya pemenangnya adalah flickr, karena

  1. Gratis penyimpanan 1TB = 1000GB membuat anda bisa menyimpan ribuan photo disana, dan itu tetap gratis. 
  2. Tidak terlalu banyak iklan, meskipun anda mengambil paket gratisan.
  3. Ada pengaturan gambar, apakah bisa di kopi, bisa di search dll. Lengkap sekali. Jika anda memiliki photo yang bagus dan tidak ingin di copi, tetapi ingin di share agar orang lain melihat, flickr adalah jawabannya,. 
  4. Proses upload cepat sekali, sayang uploadernya yang versi desktop tidak berjalan mulus
Itulah review saya tentang layanan image sharing terbaik untuk menyimpan karya photo grafi anda. 

No comments :

Post a Comment